DR Syeikh Mohammad Mahmud Shiyam, salah satu Imam Masjidil Aqsa dan juga mantan Rektor Universitas Gaza Palestina turut melepas keberangkatan Tim MER-C untuk Gaza. Bertempat di kantor MER-C, Syeikh Syiyam yang merupakan teman seperjuangan dan juga teman sekolah Asy Syahid Syeikh Ahmad Yasin menghadiri acara pelepasan Tim MER-C untuk Gaza Kamis kemarin (19/5). Acara pelepasan turut dihadiri juga oleh Imaam Jamaah Muslimin (Hizbullah), Presidium MER-C, relawan MER-C dan keluarga Tim yang akan berangkat. Suasana hikmat dan haru memenuhi ruangan Aula tempat penyelenggaraan acara pelepasan tim yang terletak di lantai 3 kantor MER-C.
Syeikh yang sudah berusia lanjut namun tetap semangat dan bersahaja ini memberikan pesan dan nasihatnya kepada keempat anggota Tim yang akan mengikuti Misi Pelayaran Menuju Jalur Gaza Palestina. Beliau bahkan merasa iri melihat kepergian keempat anggota tim tersebut karena sudah sejak lama beliau tidak bisa lagi menginjakkan kakinya di tanah kelahirannya sendiri, Gaza. Selain memberikan nasihat dan semangat bagi tim yang akan berangkat ke wilayah yang merupakan penjara terbesar di dunia akibat blokade yang masih diterapkan Israel, Syeikh Shiyam juga memimpin doa bersama bagi keselamatan tim dan terutama bagi perjuangan rakyat Palestina.
Usai acara pelepasan Tim, Syeikh Shiyam juga mengantar Tim hingga ke Bandara Soekarno Hatta dan mengikuti konferensi pers keberangkatan Tim yang digelar di Terminal 2D Keberangkata Luar Negeri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar